Sekolah Minggu dan Pernak-Perniknya

Archive for the ‘Anak Sekolah Minggu’ Category

Komputer telah menjadi bagian hidup dari masyarakat saat ini, tidak hanya orang dewasa, tetapi juga bagi anak-anak. Selain memiliki manfaat, komputer juga dapat memberi dampak negatif. Tentu saja amat dibutuhkan kepedulian orang tua dan juga para pendidik untuk mencegah anak terkena dampak negatif dari kotak canggih ini.

Kebanyakan orang tua saat ini merasa serba salah jika anak mereka bersahabat dengan komputer. Keinginan kuat agar anak mereka tidak gagap teknologi dan bisa lebih banyak belajar melalui komputer terkadang kendur ketika melihat dampak negatif yang sering ditimbulkan dari penggunaan komputer yang tidak tepat.

Baca entri selengkapnya »

Bagaimana seorang anak Kristen harus bersikap di rumahnya bukan semata-mata tanggung jawab orang tuanya. Sekolah Minggu juga memiliki tanggung jawab untuk mengajarkan bagaimana seorang anak harus berlaku di rumah mereka. Sehubungan dengan edisi minggu ini, kita akan melihat bagaimana guru Sekolah Minggu dapat menanamkan rasa tanggung jawab anak untuk membantu orang tua mereka di rumah.

Baca entri selengkapnya »

Mungkin anak-anak menganggap bahwa satu-satunya cara untuk bersyukur adalah dengan berdoa. Berikut ini hal-hal yang dapat kita lakukan untuk mengajak anak bersyukur setiap saat setiap waktu dalam hidup mereka.

Baca entri selengkapnya »

Bacaan-bacaan umum semakin menjamur dan amat menarik perhatian anak. Tentunya sebagai guru sekolah minggu kita tidak ingin anak-anak layan kita lebih banyak mengonsumsi bacaan-bacaan tersebut, apalagi jika bacaan tersebut tidak memberikan manfaat yang maksimal bagi mereka. Tetapi kita juga tidak dapat membatasi minat baca anak hanya karena takut anak mendapatkan bacaan yang tidak baik. Tetap tumbuhkan minat baca mereka, tetapi arahkan untuk membaca hal-hal yang lebih positif, khususnya bacaan-bacaan rohani. Bagaimana sekolah minggu bisa mebangkitkan minat baca anak terhadap buku-buku rohani?

Baca entri selengkapnya »


Mei 2024
S S R K J S M
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031